Minggu, 17 Mei 2015

Resep steak salmon saus mayonaise

Bukan cuma mitos kalau ikan adalah gizi terbaik untuk otak. Apalagi ikan laut dalam seperti salmon. Variasikan penyajiannya agar balita doyan. Makan yuu..

Bahan:

4 potong daging ikan salmon @ 100 gram 
2 sendok makan margarin

 

Perendam:
2 sendok makan kecap asin
2 sendok makan saus tomat
4 sendok makan saus barbeque siap pakai

 

Saus tartar:
2 sendok makan bawang  bombay cincang
6  sendok makan mayones
1/2 sendok teh air perasan jeruk lemon
6 buah capers kalengan, cincang

Cara membuat:
Campur semua bahan perendam dan aduk rata. Lumuri daging ikan salmon dengan saus perendam, diamkan minimal 30 menit. Siapkan wajan  steak, lelehkan margarin, masak ikan dengan api kecil hingga kedua sisinya matang. Angkat, sisihkan.

 

Saus tartar:

Campur mayones dengan semua bahan saus, aduk hingga tercampur rata.
Sajikan ikan bersama saus tartar.

Untuk 4 porsi

Jumat, 08 Mei 2015

Fakta melahirkan

Rahim ibu yang sedang mengandung akan mengembang 500 kali lipat dari ukuran normal untuk menampung kandungannya.
Darah yang hilang melalui proses kelahiran normal adalah 500ml. Ini sama dengan setengah liter.
Badan manusia hanya mampu menanggung rasa sakit hingga 45 Del. Tetapi selama bersalin ibu akan mengalami hingga 57 Del, sama dengan rasa sakit akibat 20 tulang yang patah bersamaan.
Ibu bersalin akan mendapat pahala yang sama besarnya dengan 70 tahun shalat dan puasa.
Setiap kesakitan pada satu uratnya, Allah hadiahkan bagi Ibu yang melahirkan pahala menunaikan haji.
Apabila seseorang perempuan merasakan sakit karena akan melahirkan, maka Allah s.w.t. mencatat baginya pahala orang yang berjihad pada jalan Allah s.w.t.
Apabila seseorang perempuan melahirkan anak, keluarlah dosa-dosa dari dirinya seperti keadaan ibunya melahirkannya.
Ayo sebarkan untuk kebaikan bersama Bunda! ...